McLaren-Mercedes


Ketika semua tim di Formula 1 mengaplikasikan bentuk unik pangkal hidung di mobil terbaru mereka, lain halnya dengan tim McLaren-Mercedes yang justru mengaplikasikan bentuk hidung mobil F1 konvensional. Meski demikian tim McLaren tidak khawatir dengan penurunan performa MP4-27. Martin Whitmarsh (bos tim McLaren) bahkan mendapat jaminan dari divisi teknis tim untuk urusan performa mobil.

Kekhawatiran Martin Whitmarsh pada bentuk desain mobil McLaren musim 2012, memang cukup beralasan. Sebab tidak ada satu tim pun yang mengaplikasikan bentuk hidung konvensional seperti yang mereka lakukan.

“Saya telah melakukan konfirmasi dengan kru teknis, mereka pun berani menjamin bahwa kami telah melakukan yang terbaik. Mereka mengatakan agar saya tidak khawatir,” jelas Whitmarsh.

Whitmarsh pun melanjutkan dengan memaparkan beberapa keuntungan jika mereka mengaplikasikan bentuk hidung mobil F1 konvensional seperti itu.

“Banyak hal yang perlu dikompromikan. Dengan bentuk hidung yang lebih tinggi, kita bisa mendapatkan udara yang lebih banyak melalui kolong mobil. Tapi dengan konsep ini, MP4-27 mempunyai sudut grafitasi lebih rendah, juga lebih bebas mengatur geometri suspensi. Selain itu posisi duduk pembalap juga lebih nyaman,” imbuh Whitmarsh.

Di sesi tes resmi pra musim F1 2012 yang kedua ini, McLaren akan membawa beberapa komponen baru. Whitmarsh pun menjamin bahwa perubahan yang mereka lakukan agak radikal, untuk mengganli potensi terbaik MP4-27. (otosport.co.id)

0 Response to "McLaren-Mercedes"

Post a Comment

semua tulisan dan postingan yang ada di blog ini bukan tanggung jawab admin,